Pasar Persaingan Tidak Sempurna: Definisi, Jenis-Jenis dan Ciri-Cirinya

Pada artikel kali ini kita akan membahas mengenai pasar persaingan tidak sempurna, mulai dari ciri-ciri, jenis-jenisnya, sampai kelebihan dan kekurangan di tiap-tiap jenisnya. Sebenarnya apa sih pasar persaingan tidak sempurna itu? Intinya pasar persaingan tidak sempurna itu adalah suatu bentuk pasar yang tidak terorganisir secara sempurna. Masih penasaran kan mengenai informasi lain-lainnya? Scroll yuk artikel di bawah ini!

Pasar Persaingan Tidak Sempurna

Kita mulai dari definisinya terlebih dahulu ya. Perlu kamu ketahui bahwa pasar persaingan tidak sempurna adalah suatu bentuk pasar yang tidak terorganisir secara sempurna.

Oops! We could not locate your form.

Pasar persaingan tidak sempurna bisa juga disebut sebagai bentuk pasar yang kehilangan satu atau lebih ciri-ciri yang dimiliki oleh pasar persaingan sempurna. Karena, dalam pasar persaingan tidak sempurna peran dari pembeli dan penjual hilang. Mereka tidak memiliki keleluasaan untuk menetapkan atau menentukan harga suatu produk.

Kelebihan Pasar Persaingan Sempurna | Pendidikan Ekonomi

Ciri-Ciri Pasar Persaingan Tidak Sempurna

Untuk memudahkan kita membedakan antara pasar sempurna dan pasar tidak sempurna, kita perlu tahu ciri-cirinya dulu nih. Pasar persaingan tidak sempurna memiliki beberapa ciri, antara lain :

  • Jumlah penjual yang ada sangatlah terbatas
  • Jumlah pembeli di dalamnya banyak
  • Sulit untuk masuk ke dalam pasar karena banyak hambatan dan gangguan di dalamnya
  • Produk yang beredar di pasar atau yang diperjualbelikan bersifat homogen atau satu jenis saja, serta tidak adanya produk pengganti atau substitusi
  • Pihak yang berkuasa bebas dan leluasa memainkan harga dan pihak lain hanya bisa menuruti dan mengikuti ketetapan yang ada.

Dalam pasar persaingan tidak sempurna terdapat lima bentuk pasar, yaitu pasar monopoli, pasar monopolistik, pasar oligopoli, pasar monopsoni dan pasar oligopsoni. Selanjutnya kita akan membahas satu per satu bentuk pasar tersebut.

Pasar Monopoli

Arti kata monopoli berasal dari bahasa Yunani yakni monos dan polist, monos artinya satu dan polist artinya penjual, jadi monopoli adalah satu penjual. Pada dasarnya pasar monopoli merupakan sebuah keadaan atau kondisi pasar dimana hanya terdapat satu kekuatan atau satu penjual yang berkuasa,dan mampu menjadi penentu harga dan lainnya.

Bisa dibilang sebagai penguasa penawaran tanpa adanya satu pihak pun yang mampu menyainginya. Penguasa pasar ini sengaja hanya menghasilkan dan manjual produk yang tidak memiliki pengganti atau substitusi yang dekat.

Jenis-Jenis Pasar Monopoli

Pasar monopoli dibedakan menjadi dua yaitu monopoli by law dan monopoli by nature. Monopoli by law diartikan sebagai pasar monopoli yang dikuasai oleh negara, di dalamnya berupa cabang-cabang produk yang menguasai hajat hidup orang banyak.

Sedangkan monopoli by nature diartikan sebagai pasar monopoli yang timbul secara alami dengan dukungan dari kondisi geografisnya. Contoh dari pasar monopoli misalkan, Perusahaan Listrik Negara (PLN), PDAM, PT. KAI dan lain sebagainya.

Ciri-Ciri Pasar Monopoli

√Pasar Monopoli Adalah : Pengertian, Jenis, Kekurangan

Untuk lebih jelasnya lagi, kita perlu tahu ciri-ciri pasar monopoli. Pasar monopoli memiliki beberapa ciri, antara lain :

Hanya ada satu pihak dalam industri

Dalam pasar monopoli hanya ada satu perusahaan yang berkuasa, dalam satu industri hanya ada satu badan yang berkuasa dan bekerja. Dengan demikian suatu produk baik barang dan jasa hanya dihasilkan oleh perusahaan ini bukan dari pihak luar atau pihak lainnya.

Tidak terdapat produk pengganti

Perusahaan di dalamnya hanya menghasilkan satu jenis produk saja sehingga tidak ada produk yang mampu menggantikannya. Sehingga, mau tidak mau seorang konsumen harus memilih produk tersebut, dikarenakan tidak adanya alternatif lain. Contohnya aliran listrik yang tidak bisa digantikan oleh produk lain yang mirip dengannya.

Sulit untuk masuk ke dalam pasar

Untuk memasuki pasar monopoli sungguh hal yang mustahil dan sulit. Karena penguasa yang ada di dalamnya berusaha dengan segala cara untuk menghalangi atau membentengi kekuasaan yang mereka miliki dari pendatang baru.

Ada beberapa hambatan yang harus dihadapi oleh pendatang baru yang ingin masuk ke dalam pasar ini, yaitu hambatan yang bersifat legal timbul dari undang-undang yang menjadi pelindung, ada juga yang bersifat teknologi, dimana teknologi yang digunakan sungguh canggih dan bagus sehingga sulit untuk ditiru oleh pihak lain, selain itu juga ada yang dari sisi keuangan, yakni modal yang harus dimiliki amatlah banyak.

Sebagai penentu harga

Dalam pasar monopoli ini pihak yang berkuasa memiliki wewenang dan kebebasan untuk menentukan dan menetapkan harga pasar. Dengan demikian pihak lain mau tidak mau harus menuruti dan mengikutinya.

Iklan ataupun promosi tidak diperlukan

Mungkin kita bertanya-tanya mengapa iklan dan promosi dalam pasar ini tidak diperlukan. Karena pada dasarnya dalam pasar monopoli hanya terdapat satu penguasa, dimana mereka memiliki kekuasaan penuh dan tidak mungkin tertandingi oleh yang lainnya. Oleh karena itu iklan atau promosi tidak diperlukan lagi.

Faktor Pendukung Pasar Monopoli

Pentingnya Etika Bisnis dalam Pasar Monopoli dan Pasar Bebas | GEOTIMES

Pasar monopoli terbentuk tidak dengan sendirinya, tentu ada beberapa faktor yang mendukung terbentuknya pasar monopoli ini, anatara lain :

  • Sumber daya yang dimiliki oleh perusahaan monopoli unik dan tidak dimiliki oleh pihak manapun. Dengan itulah timbul pasar monopoli.
  • Hasil produksi sangat tinggi, dan dapat dinikmati para penguasa.
  • Pemerintah memberikan undang-undang yang melindungi para penguasa di pasar monopoli.

Pasar monopoli memiliki beberapa kelebihan dan kelemahan, diantaranya adalah sebagai berikut :

Kelebihan Pasar Monopoli

  • Bisa melakukan suatu penelitian dan pengembanagan produk agar tetap terjaga kekuasaannya.
  • Lebih mudah untuk melakukan kontrol karena kekuasaan hanya dipegang satu pihak.
  • Keuntungan yang diperoleh sangat melimpah, karena tidak ada pesaing yang berarti.
  • Mendorong terciptanya inovasi-inovasi dengan tujuan melindungi kekuasaan yang ada.
  • Pengembangan perusahaan cepat karena tidak ada pesaing.

Kelemahan Pasar Monopoli

  • Ketidakadilan terasa di dalamnya karena hanya satu pihak yang untung.
  • Sering terjadi pemborosan karena pihak yang berkuasa tidak mempedulikan pengoptimalan dan penghematan biaya produksi yang penting untung.
  • Tidak adanya pilihan bagi konsumen karena tidak ada produk yang lain.
  • Terkesan sering terjadi pemaksaan karena mau tidak mau konsumen harus membeli produk tersebut.

Pasar Monopolistik

pasar

Kedua adalah pasar monopolistik. Pasar monopolistik adalah sebuah pasar yang terjadi ketika dalam suatu pasar terdapat banyak produsen, dengan  diferensiasi antar produk yang dihasilkan oleh para produsen, baik merk, pembungkusnya dan lain sebagainya.

Pasar monopolistik hampir sama dengan pasar persaingan sempurna, namun produk yang beredar bersifat heterogen. Dalam pasar ini juga terdapat konsep monopoli yang timbul dari penggunaan merk dan tanda perdagangan yang beda. Contohnya : snack, alat tulis, dan lain sebagainya.

Ciri-Ciri Pasar Monopolistik

Sekarang kita akan mulai mencari tahu ciri-ciri pasar monopolistik. Diantaranya adalah sebagai berikut:

Jumlah penjual atau produsen banyak

Jumlah produsen yang ada dalam pasar monopolistik berjumlah besar, namun tak sebanyak pada pasar persaingan sempurna. Tipe-tipe yang dimiliki para produsen juga relatif sama.

Produk yang beredar dan diperjualbelikan bersifat heterogen (beraneka ragam)

Berbeda dengan pasar monopoli yang hanya menjual produk bersifat homogen, dalam pasar monopolistik produk yang diperjualbelikan bersifat heterogen, tidak sama satu dengan yang lain, baik dari segi wujud, kualitas dan lainnya.

Promosi dan iklan aktif dilakukan

Dalam pasar monopolistik harga bukan satu satunya yang menentukan, belum tentu harga yang murah jadi sasaran para konsumen, belum tentu juga harga mahal tidak disukai konsumen. Konsumen lebih memilih mana yang paling baik dan sesuai kebutuhan. Jadi mau tidak mau, untuk membuat konsumen tertarik pada produk, maka perusahaan atau produsen harus gencar melakukan promosi dan pengenalan produk.

Mudah untuk keluar masuk pasar

Dalam pasar monopolistik ini produsen atau perusahaan bisa keluar masuk dengan bebas tanpa syarat. Karena laba yang ada di pasar ini fluktuatif, terkadang ada banyak penjual atau produsen yang bersaing di pasar ini dikarenakan banyak laba yang bisa diperoleh, begitu juga sebaliknya ketika dianggap sulit mendapatkan laba maka produsen akan keluar dari pasar tersebut.

Keberadaan produsen bisa mempengaruhi harga

Dalam pasar monopolistik produsen memang bisa mempengaruhi harga tetapi tidak sesignifikan pada pasar monopoli, perubahan harga terjadi hanya karena perbedaan corak suatu produk bukan karena kekuasaan. Dimana produsen mampu menggunakan strategi untuk memainkan harga namun juga tidak sampai kehilangan pelanggan atau konsumen.

Selain ciri-cirinya, kita akan membahas soal kelebihan dan kekurangannya. Pasar monopolistik memiliki kelemahan dan kelebihan dibanding dengan pasar yang lainnya, yaitu :

Kelebihan pasar monopolistik

  • Konsumen mendapatkan kebebasan memilih produk sesuai kebutuhan dan keinginannya, karena produk yang dijual banyak dan bersifat heterogen.
  • Kemudahan dan kebebasan keluar masuk pasar, mendorong produsen untuk selalu menghasilkan produk baru dan menimbulkan kreatifitas.
  • Deferensiasi produk membuat konsumen lebih selektif dalam memilih produk dan cenderung loyal terhadap produk yang disukainya.

Kelemahan pasar monopolistik

  • Rentan terjadi persaingan yang tidak sehat, karena semua produsen berlomba-lomba mendapatkan pelanggan dengan tujuan mendapat keuntungan maksimal.
  • Pihak yang tidak memiliki skill atau dana yang lebih akan mudah tergusur dari pasar ini karena tingkat persaingan yang ada sangatlah tinggi baik dari segi kualitas, harga serta pelayanan.
  • Cenderung terjadi kenaikan harga karena adanya inovasi dalam menciptakan produk yang lebih baik dan baik lagi.
  • Isi form berikut ini untuk mendapatkan demo gratis aplikasi HRIS hari ini.
  • This field is for validation purposes and should be left unchanged.

Pasar Oligopoli

pasar

Istilah oligopoli berasal dari bahasa Yunani yakni Oligos dan Polein yang artinya sedikit penjual atau beberapa penjual. Pasar oligopoli adalah sebuah pasar dimana terdapat beberapa penjual atau produsen yang menjadi pemilik saham atau panguasa pasar terbesar.

Pasar oligopoli bisa terbentuk karena dua faktor penting yakni efisiensi skala yang besar dan komplektisitas manajemen. Contoh dari pasar oligopoli anatara lain  industri motor, industri air mineral, industri rokok dan lain sebagainya.

Jenis-Jenis Pasar Oligopoli

Pasar oligopoli terbagi mejadi dua, yaitu:

Oligopoli murni

Pada pasar oligopoli jenis pertama, atau oligopoli murni, produk yang dijual bersifat homogen dan identik . Pasar oligopoli jenis ini biasanya ditemui pada industri-industri yang menghasilkan bahan-bahan mentah. Contohnya industri semen atau produk mineral kemasan.

Oligopoli pembedaan

Berbeda dengan oligopoli murni yang produk yang dijual bersifat homogen, dalam pasar oligopoli jenis pembeda produk-produknya bersifat heterogen, dan bisa dibedakan oleh konsumen. Contohnya industri motor di Indonesia yang telah dikuasai oleh merk-merk terkenal seperti Honda, Yanaha, Suzuki dan lainnya.

Ciri-Ciri Pasar Oligopoli

Pasar oligopoli memiliki beberapa ciri yang mencerminkan karakteristik dari pasar oligopoli ini, antara lain :

Menghasilkan dua jenis produk (homogen dan heterogen)

Dalam pasar oligopoli ada dua jenis produk yang beredar atau diperjualbelikan, untuk produk homogen biasanya berupa bahan mentah dan bahan baku seperti baja, alumunium, semen dan lain sebagainya, sedangkan untuk produk yang bercorak atau heterogen biasanya berupa barang akhir seperti rokok, mobil dan lain sebagainya.

Promosi dan iklan sangat diperlukan

Promosi dan iklan dibutuhkan untuk produk yang bercorak, karena tidak hanya satu penjual yang berusaha. Dalam pasar ini ada dua tujuan dilaksanakannya promosi dan iklan, yakni untuk menarik pelanggan baru dan mempertahankan pelanggan lama.

Keberadaan perusahaan atau produsen jumlahnya sedikit

Kata sedikit dalam pasar oligopoli ini sulit untuk ditentukan, produsen yang ada pasti lebih dari satu, namun secara teoritis sulit untuk mengetahui pastinya jumlah produsen di dalam pasar ini berapa. Namun untuk dasar analisis diperkirakan jumlah produsen atau perusahaan yang berkecimpung di dalamnya kurang dari sepuluh.

Kompetisi non harga

Hampir sama dengan pasar monopolistik, persaingan yang terjadi dalam pasar oligopoli tidak hanya harga, namun pelayanan, iklan dan promosi.

Pihak baru sulit untuk masuk ke dalam pasar

Pihak baru yang akan masuk ke dalam pasar ini sangatalah sulit, karena perusahaan yang lama atau sudah ada telah memiliki citra bagus dan para konsumen mengerti kualitas dan aspek lainnya. Jadi untuk perusahaan baru akan sulit dan lama untuk berkembang di pasar oligopoli.

Harga konsisten tidak berubah-ubah

Dalam pasar oligopoli harga yang telah ditetapkan tidak mudah berubah bisa dikatakan stabil, karena para produsen merasakan keuntungan dengan penjualan stabil mereka sehari-hari. Selain itu jika ada kenaikan harga takutnya konsumen akan memilih pihak lain atau produk lain yang sesuai dengan kemampuannya

Pasar oligopoli memiliki kelemahan dan kelebihan dibanding dengan pasar yang lain, antara lain :

Kelebihan pasar oligopoli

  • Para pembeli mendapatkan kebebasan dan keleluasaan dalam memilih produk.
  • Penelitian dan pengembangan produk sering dilakukan.
  • Penerapan teknologi yang dipadukan dengan inovasi para produsen akan menghasilkan sesuatu hal yang baru.
  • Efisiensi dalam produksi sangat diperhatikan.
  • Kepuasan konsumen menjadi prioritas.

Kelemahan pasar oligopoli

  • Rentan menimbulkan ketimpangan atau ketidakrataan dalam hal pendapatan.
  • Sering terjadi eksploitasi terhadap pembeli serta pemiliki faktor produksi.
  • Bisa menimbulkan inflasi.
  • Rentan terjadi persaingan yang tidak sehat dalam hal harga dan lainnya dengan tujuan mendapatkan pelanggan

Pasar Monopsoni

Pasar persaingan tidak sempurna jenis monopsoni ini terjadi dalam kondisi ketika terdapat banyak penjual dan pembelinya hanya tunggal. Bisa dibilang pasar ini dikuasi oleh satu pihak konsumen atau pembeli.

Ciri-Ciri Pasar Monopsoni

Pasar monopsoni memiliki ciri-ciri sebagai berikut :

  • Pembeli menjadi pihak sentral yang menentukan harga.
  • Barang yang beredar berfokus pada bahan mentah.
  • Terdapat satu pembeli atau konsumen saja.

Pasar monopsoni ini memiliki kelemahan dan kelebihan, layaknya pasar-pasar yang lain, yaitu :

Kelebihan pasar monopsoni

  • Kualitas dari produk yang dijual terjamin, baik dari segi keamanan maupun kesehatannya.
  • Lebih hemat biaya, dengan menekan biaya produksi yang tinggi.

Kelemahan pasar monopsoni

  • Dengan adanya satu pembeli maka akan lebih banyak tekanan yang dirasakan oleh produsen.
  • Produk yang tidak sesuai dengan keinginan dan kebutuhan konsumen akan dibuang atau diletakkan di gudang.

Pasar Oligopsoni

Pasar oligopsoni merupakan salah satu bentuk dari pasar persaingan tidak sempurna dimana di dalamnya terdapat beberapa pembeli.

Ciri-Ciri Pasar Oligopsoni

Pasar oligopsoni memiliki ciri-ciri sebagai berikut :

  • Ada beberapa pembeli di dalamnya.
  • Harga pasar yang berlaku cenderung stabil tidak fluktuatif.
  • Barang atau produk yang beredar adalah bahan setengah jadi.

Sama halnya dengan pasar-pasar lain, pasar oligopsoni memiliki kelebihan dan kelemahan, diantaranya :

Kelebihan pasar oligopsoni

  • Penjual mendapatkan keuntungan banyak, karena bisa lebih dari satu pembeli yang membeli barangnya.
  • Tekanan dari pembeli kepada penjual tidak begitu terlihat, karena adanya sebuah perlindungan

Kelemahan pasar oligopsoni

  • Kualitas dari produk belum pasti atau kurang meyakinkan.
  • Keamanan dan kenyamanan rendah karena tidak ada identitas pasti yang dimiliki produk.

Itulah sekilas informasi tentang pasar persaingan tidak sempurna. Pada dasarnya pasar ini merupakan lawan dari pasar persaingan sempurna. Pasar persaingan tidak sempurna terbentuk karena ada beberapa faktor yang mendukung, seperti keuntungan yang menggiurkan, individualitas dan lain sebagainya.

Pasar persaingan tidak sempurna dengan cirinya yang khusus di atas pada dasarnya memang bisa muncul di tengah masyarakat. Beraneka ragam produk akan diperjualbelikan di dalam pasar jenis persaingan tidak sempurna sehingga konsumen tetap bisa memenuhi kebutuhannya melalui jenis pasar yang seperti ini. Pasar yang biasanya identik dengan sedikit penjual dan banyak pembeli ini tentu bisa terjadi karena adanya berbagai macam hal.

Penyebab Pasar Persaingan Tidak Sempurna

Sebenarnya mekanisme terjadinya pasar persaingan tidak sempurna tersebut akibat beberapa hal. Misalnya yaitu hal-hal berikut ini.

Sumber daya khas

Sumber daya alam yang memiliki ciri khas tersendiri tentu saja diinginkan oleh setiaporang. terutama bila sumber daya tersebut dibutuhkan oleh setiap orang maka tentunya semua orang akan berusaha untuk selalu membelinya. Namun adanya sumber daya yang khas dan cenderung unik serta istimewa ini bisa menimbulkan terjadinya pasar persaingan tidak sempurna misalnya dalam bentuk pasar monopoli.

Perusahaan besar tentu akan berusaha untuk bisa menguasai sumber daya yang khas untuk bisa didistribusikan ke masyarakat. Tentunya ada biaya yang sangat tinggi dan diperlukan oleh sebuah perusahaan untuk bisa menguasai sumber daya tersebut. Maka tidak sembarang perusahaan bisa mengelola sumber daya yang  bersifat khas.

Biaya produksi tinggi

Selain adanya sumber daya yang khas rupanya biaya produksi yang cenderung tinggi juga berpeluang menimbulkan terjadinya pasar persaingan tidak sempurna. Pada dasarnya hanya beberapa perusahaan khusus saja yang memiliki peluang atau kesempatan untuk SDA khas tertentu.

Hal ini berkaitan dengan adanya biaya produksi yang tinggi sehingga tidak mungkin bagi banyak perusahaan untuk bisa mengelolanya. Dengan adanya biaya produksi yang sangat tinggi maka tidak semua perusahaan bisa mencapainya. Oleh karena itu perusahaan yang bisa mengelola sumber daya dengan biaya produksi tinggi tidak akan mendapat saingan dari perusahaan baru. Maka bisa terjadi bentuk pasar persaingan tidak sempurna dalam hal ini.

Peraturan pemerintah

Segala sesuatu yang berjalan di dalam negara ini tentu tidak lepas dari adanya peran serta pemerintah dalam mengelola negeri ini. Termasuk pula dalam hal perekonomian di negara kita yang dapat berpengaruh secara langsung pada kesejahteraan rakyat. Demikian pula pasar persaingan tidak sempurna yang hadir dalam berbagai bentuk juga bisa saja diizinkan oleh pemerintah untuk berdiri. Bahkan pemerintah memberikan hak cipta atau hak paten untuk beberapa produk yang dipasarkan. Sekalipun mungkin pengelola produk hanya sedikit hingga bisa menyebabkan terjadinya monopoli pasar dan sejenisnya. Namun perusahaan akan tetap berjalan dan terus melakukan produksi dengan mengantongi izin dari pemerintah setempat.

Hak lisensi

Tidak hanya hak cipta atau hak paten saja yang disediakan oleh pemerinta untuk diberikan pada beberapa perusahaan tertentu. tetapi ad apula hak lisensi yang juga akan diberikan oleh pemerintah kepada perusahaan. Hak lisensi ini umumnya bersifat eksklusif. Artinya hak lisensi ini hanya akan diberikan oleh pemerintah kepada perusahaan yang bisa menghasilkan dan menyediakan produk tertentu. tentunya lisensi diberikan dengan adanya perjanjian kontrak.

Maka dalam hal ini perusahaan yang mendapatkan haklisensi dari pemerintah haruslah menjalankan aktivitas ekonominya sesuai dengan perjanjian kontrak yang telah disepakati. Hak lisensi pada dasarnya meliputi hak yang diperoleh perusahaan tidak hanya untuk menciptakan produk saja tetapi juga untuk menggunakan merek sesuai dengan keinginan perusahaan.

Mengatasi Pasar Persaingan Tidak Sempurna

Untuk mengatasi terjadinya pasar persaingan tidak sempurna, tentu ada beberapa hal yang dapat dilakukan. Misalnya saja dengan jalan berikut di bawah ini.

Kebijakan pemerintah

Adanya kebijakan pemerintah tentunya diharapkan agar bisa dilakukan secara menyeluruh dan di berbagai bidang atau aspek kehidupan masyarakat. Termasuk pula dalam bidang ekonomi yang tentunya sangat berpengaruh dengan kondisi masyarakat. Pada pasar persaingan tidak sempurna rupanya pemerintah bisa ikut andil terutama dalam hal penentuan produksi dan juga penentuan harga.

Campur tangan pemerintah ini bisa diwujudkan dalam bentuk kebijakan atau peraturan yang bisa dijalankan oleh perusahaan besar pengelola sumber daya tertentu. Tentunya perusahaan tersebut dalam melakukan proses produksi serta dalam hal distribusi haruslah mengikuti kebijakan dan aturan pemerintah yang berlaku. Sebab jika menyimpang dari aturan maka perusahaan bisa saja dikenakan sanksi.

Kebijakan pajak

Pajak yang merupakan pungutan wajib dari rakyat untuk negara pada dasarnya bersifat wajib. Pajak harus dibayarkan sesuai dengan ketentuan atau aturan yang diberlakukan di negara ini. termasuk pula pajak yang harus dipenuhi oleh berbagai perusahaan sekalipun perusahaan tersebut menjalankan aktivitas ekonominya di pasar dengan sistem persaingan tidak sempurna.

Demikian pula bagi perusahaan yang menghasilkan produk tertentu dari sumber daya terbatas dan juga bagi perusahaan satu-satunya di negara ini yang turut berdampak pada perekonomian di Indonesia. tetap saja berbagai perusahaan ini harus membayar pajak. Selain itu ada pula pajak dair tiap produk yang dikeluarkan oleh perusahaan. Dengan adanya kebijkan pajak maka sebaiknya seluruh perusahaan bisa tetap menjalankankewajibannya pada negara.

Inovasi

Ini diartikan sebagai suatu proses yang melibatkan aktivitas penciptaan atau pengembangan dan pemanfaatan sumber daya yang tersedia sehingga sumber daya tersebut bisa memberikan nilai tertentu bagi masyaarkat. Inovasi bisa menjadi sebuah cara bagi siapa saja yang ingin menciptakan dan menjalankan suatu bisnis. Terlebih lagi bisnis yang bertujuan untuk menyaingi perusahaan besar penguasa pasar.

Mungkin saja perusahaan yang selama ini menguasai pasar bisa terus berlangsung karena tidak adanya saingan atau kompetitor. Maka Anda mungkin bisa menciptakan sebuah inovasi untuk kemudian  menghasilkan produk terbaik dari sumber daya yang telah tersedia. Dengan adanya inovasi maka masyarakat bisa menemukan pilihan alternatif. tentunya masyarakat bisa beralih menggunakan produk baru yang diciptakan sebagai hasil dari inovasi Anda.

Franchise

Upaya terakhir yang dapat dilakukan untuk mengatasi adanya pasar persaingan tidak sempurnaadalah usaha untuk membuka franchise. franchise atau yang sering pula disebut dengan istilah waralaba merupakan bisnis yang dijalankan oleh masing-masing orang yang berbeda namun dengan merek produk yang sama.

Jadi jika Anda ingin memiliki usaha franchise maka Anda bisa menjalankan usaha di bidang tertentu yang sekiranya masih belum menjamur di kalangan masyarakat. Maka tentu nantinya produk yang Anda jual akan selalu dicari oleh masyrakat karena masyarakat membutuhkannya.

Pelaksanaan Pasar Persaingan Tidak Sempurna di indonesia

Pasar persaingan tidak sempurna sudah tentu terjadi di belahan dunia mana saja. Pasar jenis ini bisa muncul di tiap negara termasuk pula di Indonesia. Berbagai bentuk dari pasar berjenis persaingan tidak sempurna ini bisa muncul di negara kita. Hingga saat ini beberapa perusahaan besar tanah air seperti misalnya perusahaan yang mengelola listrik atau gas dan sejenisnya juga masih berjalan dengan baik. Termasuk pula dalam usahanya untuk memenuhi kebutuhan masyarakat.

Hal ini tentunya tidak luput dari peran pemerintah yang selalu berupaya agar masayarakat tetap dapat berkesempatan untuk menikmati produk pasar.  Konsumen produk bukan hanya terdiri dari beberapa golongan saja melainkan semua orang secara merata.

Ada satu lagi informasi penting nih, yaitu ada loh aplikasi canggih yang bisa membantu bisnis usaha kamu. Adalah aplikasi dari Jojonomic. Salah satunya adalah JojoExpense. JojoExpense ini berfungsi sebagai aplikasi yang akan mengatur pengeluaran perusahaan kamu. Dengan JojoExpense masalah reimburse dan cash advance dapat dengan cepat mendapat approval dari atasan dan dengan segera dicairkan. Jadi nggak perlu lagi lama-lama menunggu pencairan dana reimburse atau meminta dana di awal (cash advance).