10+ Tips Menjaga Pikiran tetap Positif di Tempat Kerja

Dalam mengoptimalkan performa kerja, mungkin kamu berpikir bahwa kecerdasan kognitif dan kreativitas-lah yang paling berpengaruh. Tapi, tahukah kamu bahwa pikiran yang positif memiliki dampak besar terhadap performa kerjamu? Emosi dan pikiran yang positif merupakan kunci utama dalam melakukan berbagai hal. Bahkan, sangat memperngaruhi kinerja kita. Dengan pikiran yang positif, kamu dapat melakukan berbagai hal dengan lebih optimal.

Tapi nyatanya dalam sehari-hari, pekerjaanmu tidak selalu menyenangkan. Bahkan, ada saat-saat di mana kamu merasa jenuh dan tertekan dengan berbagai hal dalam pekerjaanmu. Meski bukan berarti kamu tidak mencintai pekerjaanmu, emosi negatif ini memiliki pengaruh buruk terhadap kinerjamu, loh. Untuk itu sangat penting menjaga semangat dan  pikiran tetap positif agar apa yang kamu kerjakan dapat berjalan dengan maksimal.

Berikut adalah tips-tips untuk menjaga pikiran tetap positif agar kamu terus semangat bekerja di kantor

1. Ingat tujuan awalmu

Ketika pertama kali meng-apply dan mendapatkan pekerjaanmu yang sekarang, kamu pasti memiliki banyak ekspektasi terhadap pekerjaanmu. Banyak hal yang ingin kamu pelajari melalui pekerjaan kamu sekarang. Jangan sampai hal-hal yang tidak sesuai harapanmu membuat rencanamu berantakan. Salah satu caranya adalah ingat lagi tujuan awalmu dan cobalah untuk fokus untuk mencapai goals tersebut.

2. Lihat masalahmu dari sudut pandang lain

Seringkali apa yang kita anggap sebagai masalah, tidak seburuk yang kamu pikirkan. Daripada kamu terus-terusan mengeluh dan menjadi tertekan dengan masalah yang kamu hadapi, cobalah untuk melihat masalah tersebut dari sudut pandang lain. Siapa tahu hal yang kamu anggap masalah justru dapat mengasahmu menjadi pribadi yang lebih baik. Jika kamu dihadapkan dengan berbagai masalah, kemampuanmu untuk problem solving juga akan terus berkembang. Jadi, semangat terus dalam menyelesaikan berbagai masalah di kantor ya.

3. Bersyukur

Terkadang untuk mengerti seberapa beruntungnya kamu, kamu perlu sesekali melihat ke bawah. Melihat ke bawah bukan berarti kamu jadi malas-malasan untuk berkembang ya. Tapi, cobalah untuk melihat berbagai hal yang kamu dapatkan dan mensyukurinya. Meski pekerjaanmu cukup berat, setidaknya kamu masih memiliki pekerjaan. Banyak orang di luar sana yang tidak seberuntung dirimu. Mereka mungkin masih menganggur karena kesulitan dalam mendapatkan pekerjaan Oleh karena itu, kamu harus bersyukur karena dengan bersyukur, kamu akan menjalankan pekerjaanmu dengan lebih semangat dan positif.

4. Terbuka untuk berbagai hal baru

Rutinitas pekerjaanmu yang template banget bisa membuatmu bosan dan jenuh dengan pekerjaanmu loh. Untuk mengurangi kejenuhan, kamu bisa mencoba berbagai hal baru yang belum pernah kamu pelajari sebelumnya. Ini merupakan cara yang positif dalam menghadapi kejenuhan. Kamu bisa lebih semangat dengan adanya tantangan baru. Belajar hal baru dapat kamu lakukan melalui berbagai cara, salah satunya adalah berbincang dengan rekan kerjamu. Selain itu, dengan mempelajari hal-haru baru, kamu akan terus berkembang dan memiliki pengetahuan yang lebih luas. Nantinya, hal-hal yang kamu pelajari akan berguna juga untuk dirimu kedepannya.

5. Membangun positive vibes dengan teman kerja

Sebagai makhluk sosial, mood kamu tidak dapat terlepas dari pengaruh orang-orang sekitarmu. Mereka berperan besar dalam membentuk mood bahkan kepribadianmu. Teman-teman kerja yang positif akan membawa pengaruh yang positif juga ke dirimu. Oleh karena itu, cobalah untuk membangun pergaulan yang positif di tempat kerjamu. Semakin nyaman kamu dengan teman-teman kerjamu, kamu akan semakin semangat dan betah untuk bekerja di kantor. Kantor adalah rumah keduamu mengingat kamu menghabiskan sepertiga harimu di kantor. Jadi, sangatlah penting untuk menjaga hubungan yang baik dan menyenangkan dengan rekan-rekan kerjamu.

Kamu boleh mencoba ngobrol berbagai topik baru jika sedang bosan dengan pekerjaanmu. Siapa tahu dengan sharing dengan teman, kamu dapat menjadi lebih ceria bahkan menemukan ide dan inovasi baru.

6. Express your feelings

Jangan terlalu larut dan memendam perasaanmu jika kamu merasa tidak nyaman. Kamu boleh mengekspresikan perasaanmu, tapi dengan cara yang positif ya. Kamu bisa keluar sebentar untuk sekedar mencari udara segar dan melepaskan penat pekerjaan. Setelah itu, barulah kamu menyelesaikan pekerjaanmu sebaik mungkin, tunjukkan bahwa kamu bisa menjadi produktif dan terbaik meski kamu sedang berada dalam tekanan.

7. It’s okay untuk menarik diri sejenak.

Don’t be so hard on yourself. Jangan terlalu memaksakan dirimu untuk terus bekerja. Bekerja dengan mood yang jelek justru akan menurunkan performamu dan berakhir dengan hasil yang buruk. Oleh karena itu, kamu bisa mengambil jatah cutimu dan menikmati liburan singkat bersama keluarga atau teman jika kamu merasa butuh refreshing. Setelah liburan, pikiranmu akan menjadi segar kembali dan kamu akan lebih semangat untuk mengerjakan pekerjaan dengan lebih maksimal.

8. Work-life balance

Saat mendengar kata “balance”, apa yang terlintas di pikiranmu? Apakah kehidupan pribadi dan pekerjaanmu sudah seimbang? Apakah kamu masih suka melakukan hobimu di tengah padatnya pekerjaan? Jika jawabanmu belum, mungkin inilah alasan kamu jenuh dengan pekerjaanmu. Seseorang yang memiliki work-life balance biasanya merupakan pekerja yang produktif dan kreatif. Jadi cobalah untuk sebisa mungkin menyeimbangkan kehidupan pribadi dengan pekerjaanmu agar keduanya berjalan optimal.

9. Apresiasi dirimu yang berhasil melewati berbagai rintangan

Kamu pasti memiliki target dalam bekerja. Jika kamu telah mencapai target, kamu boleh kok mentraktir dirimu sendiri. Misalnya, kamu dapat membeli barang yang sudah kamu incar sejak lama karena kamu berhasil menyelesaikan targetmu minggu ini. Hadiah-hadiah kecil seperti itu dapat membuatmu lebih menghargai dirimu sendiri dan yakin bahwa kamu dapat menyelesaikan seluruh tanggung jawabmu secara maksimal, meski dalam keadaan tertekan sekali pun.

10. Kenali dirimu dan pekerjaanmu lebih baik lagi

Sangatlah penting untuk mengetahui sumber masalah dalam pekerjaanmu. Kamu perlu mengetahui alasan kamu merasa jenuh atau bosan dengan pekerjaanmu karena dengan mengetahui sumber utamanya, kamu akan lebih mudah dalam mencari solusi. Misalnya, kamu pusing karena gajimu beberapa kali telat turun. Atau kamu suka bete karena perhitungan gajimu kurang tepat. Kenali apa yang membuatmu merasa tidak nyaman di kantor agar kamu lebih mudah dalam mencari solusi yang tepat

Jojo Payroll agar manfaat tunjangan harian cepat dibayarkan

Agar kamu tidak khawatir pembayaran gajimu telat atau tidak akurat, kamu perlu menggunakan software yang mampu mengakumulasi gajimu secara akurat. JojoPayroll adalah jawabannya. Dengan JojoPayroll, kamu dapat dengan mudah mencetak slip gaji, melakukan penghitungan gaji secara otomatis, bahkan menerima detail gaji secara rinci.

JojoPayroll memungkinkan perusahaan melakukan transparansi gaji dan mencegah kesalahan hitung. Selain itu, JojoPayroll juga mencegah perusahaan telat dalam menggaji karyawannya. Dengan berbagai kemudahan yang didapat melalui JojoPayroll, pekerjaanmu akan semakin ringan dan mood-mu akan menjadi lebih baik.

Perlu kamu ingat bahwa menjaga mood dan pikiran agar tetap positif merupakan hal yang penting dalam meningkatkan performa kerjamu. Terus semangat dalam menjalani pekerjaanmu ya!